SAPPK ITB berkolaborasi dengan KemenPUPR, Disperkin Jabar, Perhutana, Pppooolll, Elephant dan Tunas Muda Foundation mempersembahkan Ngobrol Bareng Series bersama para narasumber yang hebat dengan mengusung tema “Kolaborasi Membangun Kota dengan Perekonomian yang Tangguh sebagai Pendorong Pemulihan yang Lestari”. Event berikut dilaksanakan pada Hari Selasa, 10 Oktober 2023 yang betempat di lapangan latihan indonesia arena, GBK pada pukul 13.30 – 15.00 WIB.
Event ini adalah rangkaian kegiatan dari PAMERAN SUATU HARI YANG BAIK 2045 yang dilaksanakan pada tanggal 2-18 Oktober 2023. Hari Habitat Dunia – Hari Kota Dunia Tahun 2023 diperingati dengan tema nasional “Ekonomi Perkotaan yang Tangguh menuju Permukiman Berkelanjutan untuk Semua”. Kementerian PUPR melalui Direktorat Jenderal Cipta Karya menyelenggarakan Pameran Suatu Hari Yang Baik 2045 sebagai media untuk menyampaikan pembelajaran perkembangan perkotaan dan potret kota dan permukiman di Indonesia 100 tahun setelah Indonesia merdeka dengan kualitas lebih baik, sesuai dengan cita-cita New Urban Agenda dan selaras dengan Sustainable Development Goals.
Berikut adalah para narasumber yang hadir, diantaranya :
- Dr. Allis Nurdini, ST. MT (Kelompok Keahlian Perumahan SAPPK ITB, mewakili pelakuakademisi)
- Dr. Indra Maha, S.T., M.T. (Kepala DISPERKIM Provinsi Jawa Barat mewakili pemerintahan)
- Aditya Ranggaruri (Perwakilan Elephant Gypsum Board mewakili kelompok bisnis)
- Kamil Muhammad* (Design Director Studio Ppooll mewakili profesional perencana)
- Elgea Balzarie (Perwakilan hutan kolektif Perhutana mewakili komunitas)
- Ramalis Sobandi, (Founder Yayasan Pilar Tunas Nusa Lestari sebagai moderator)
Dialog ini diharapkan dapat berlangsung secara hybrid dan kemudian di tayangkan melaluikanal Youtube supaya dapat diikuti oleh lebih banyak orang yang tidak berkesempatan untukhadir mengikuti secara langsung
Berikut dokumentasinya: