Enter your keyword

Pertemuan dengan Alumni SAPPK

Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin

Pada Jumat 22 Juli 2022, SAPPK mengundang perwakilan alumni dari seluruh jenjang program akademik yakni jenjang Sarjana, Magister dan Doktor secara bauran. Pertemuan ini selain dimaksudkan sebagai ajang silaturahmi yang diagendakan secara rutin minimal dua kali dalam satu tahun, juga sebagai sarana untuk menyampaikan beberapa informasi terbaru serta menerima berbagai masukan dari alumni yang digunakan untuk evaluasi pelaksanaan pendidikan di SAPPK. Pertemuan dengan Alumni adalah bagian dari sistem penjaminan mutu secara internal untuk perbaikan secara berkesinambungan atas sistem pendidikan.

Dalam kesempatan pembukaan pertemuan dengan alumni, Dekan SAPPK menyampaikan beberapa hal terkait profil SAPPK terbaru yakni jumlah tenaga pengajar, jumlah mahasiswa dan program-program akademik yang mulai mengarah pada internasionalisasi yakni: International Inbound Exchange, International Virtual Course, International Research Student, dan International Scholarship for Doctoral Student.

Setelah acara pleno, pertemuan dengan para alumni dilanjutkan di masing-masing Program Studi yang dikoordinir oleh masing-masing Ketua Program Studi dan Gugus Kendali Mutu masing-masing Program Studi.

Home
Jadwal dan Acara Tautan Penting Informasi Publik