Enter your keyword

Wisudawan Sekolah Arsitektur, Perencanaan dan Pengembangan Kebijakan ITB periode Juli 2011

Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin

Jum’at dan Sabtu, 15-16 Juli 2011, Wisudawan Sekolah Arsitektur, Perencanaan dan Pengembangan Kebijakan ITB secara resmi dikukuhkan dalam Sidang Terbuka di Sasana Budaya Ganesha.

Pada periode Juli 2011 ini SAPPK ITB meluluskan 64 wisudawan Program Sarjana, Magister dan Doktor yang dilaksanakan pada tanggal 15 dan 16 Juli 2011, dengan rincian sebagai berikut:

Program Studi Sarjana (S1) sebanyak 31 wisudawan :

a. Arsitektur sebanyak 3 wisudawan;

b. Perencanaan Wilayah dan Kota 28 wisudawan, 4 diantaranya lulus dengan predikat Cum Laude.

Program Studi Magister (S2) sebanyak 31 wisudawan dengan rincian:

a. Studi Pembangunan sebanyak 13 wisudawan; 7 diantaranya lulus dengan predikat Cum Laude;

b. Transportasi 1 wisudawan;

c. Arsitektur sebanyak 4 wisudawan; 1 diantaranya lulus dengan predikat Cum Laude;

d. Perencanaan Wilayah dan Kota 8 wisudawan;

e. Rancang Kota 5 wisudawan.

Program Doktor (S3) sebanyak 2 wisudawan dengan distribusi sebagai berikut:

a. Transportasi sebanyak 1 wisudawan;

b. Perencanaan Wilayah dan Kota 1 wisudawan.

Adapun nama-nama wisudawan yang lulus predikat Cum Laude adalah sebagai berikut:

1. Anggun Vasyah dari Program Studi Sarjana Perencanaan Wilayah dan Kota

2. Zahratu Shabrina dari Program Studi Sarjana Perencanaan Wilayah dan Kota

3. Uli Fadilah Siregar dari Program Studi Sarjana Perencanaan Wilayah dan Kota

4. Tengku Munawar Chalil dari Program Magister Perencanaan Wilayah dan Kota

5. Sri Indah Syaf Putri dari Program Magister Studi Pembangunan

6. Hendra Kusuma Sumantri dari Program Magister Studi Pembangunan

7. Tinou Randson Randriamamonjy dari Program Magister Studi Pembangunan

8. Imron Rosidin dari Program Magister Studi Pembangunan

9. Ee Fitri Herwanti dari Program Magister Studi Pembangunan

10. Anjar Pramularsih dari Program Magister Studi Pembangunan

11. Eva Julianti dari Program Magister Studi Pembangunan

12. Astri Anindya Sari dari Program Magister Arsitektur

Selamat berkarya untuk membangun negeri tercinta Indonesia.

Home
Jadwal dan Acara Tautan Penting Informasi Publik